Syarat Menyewa di KuKids Rent
Ketentuan Sewa KuKids Rent (Menyewa Berarti Setuju)
1. Mohon periksa kembali kondisi barang saat diterima dari staff KuKids Rent atau kurir.
2. Jika ada noda permanen atau gores tidak wajar akibat kesalahan peyewa, maka penyewa harus mengganti 25% dari harga barang.
3. Jika ada kerusakan yang mempengaruhi fungsi barang, maka penyewa harus mengganti sebesar 50% dari harga barang.
4. Jika ada part hilang/patah/rusak maka harap mengganti dengan barang yang serupa atau membeli barang tersebut dengan harga yang telah ditentukan oleh KuKids Rent.
5. Barang yang sudah disewa tidak dapat dibatalkan atau ditukarkan barang lain atau diuangkan kembali dengan alasan apapun.
6. Keterlambatan pengembalian akan dikenakan biaya sewa harian terhitung mulai tanggal berakhirnya masa sewa.
7. Pembatalan pemesanan unit yang belum diambil akan dikenakan biaya pembatalan 25% dari harga total pemesanan.
8. Kami tidak bertanggung jawab atas masalah keamanan yang muncul yang disebabkan dari kesalahan pemakaian atau pemasangan oleh penyewa.
9. Menyewa berarti setuju dengan ketentuan sewa pada poin-poin tersebut di atas.
10. Jika ingin memperpanjang / mengakhiri masa sewa hubungi KuKids Rent untuk konfirmasinya minimal 2 hari sebelum masa sewa selesai.